Weekend! Akhirnya bisa liburaaaaan ^_^
Sabtu aku sudah bisa santai, diajak nonton bioskop. Hm, nggak nolak dong. Pengin tahu bioskop di sini seperti apa.
Seru juga pengalaman nonton bioskop di Malaysia. Sebelum film mulai, diperdengarkan lagu kebangsaan Malaysia dan para penonon diminta berdiri. Padahal filmnya Maze Runner!
Di sini juga ternyata nggak penuh yang nonton film ini. Antrian nggak panjang. Padahal di Jakarta katanya antriannya panjaaang banget. Aku nonton di Suria KLCC. Yang ada menara kembarnya itu lho.
Nontonnya di sini |
Kemudian esoknya hari Minggu, aku melanjutkan penjelajahanku menikmati Kuala Lumpur. Kali ini disarankan ke Batu Caves. Dari apartemen aku naik bus rapid KL menuju Ampang Stasiun. Lalu naik LRT menuju KL Sentral. Sampai sana lanjut lagi dengan KTM, kereta menuju Batu Caves.
Yang mau masuk gerbong khusus wanita nunggunya di sini |
Tiketnya nih |
Nggak lama sampai juga di Batu caves. Pemberhentian terakhir kereta ini. Begitu keluar stasiun langsung menuju pintu gerbang Batu Caves. Masuknya gratis lho.
Melewati pintu gerbang |
Tangganya tinggi banget |
Untuk masuk ke dalam gua, pengunjung harus mendaki tangga dulu. Tinggi banget... tapi aku suka. Sekalian olahraga.
Ini salah satu tempat sembahyang umat Hindu di dalam gua |
Sengaja bawa buku ke sana. Supaya bisa ikutan narsis. Kali ini "Hatiku Memilihmu" dan "Merindu Cahaya de Amstel".
Ohya, hati-hati di sini banyak monyet. Setelah aku keluar, aku iseng beli snack yang di jajakan sepanjang menuju pintu keluar. Dapat 5 kue campur seharga 4 RM. Malangnya, belum sempat kumakan keburu dirampas monyet .... hikss.
Bukan monyet ini yang merampas kueku Takjub saja lihat induk monyet ini gendong anaknya |
Banyak burung dara juga. Hati-hati ... |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar